BDR SDN LENTENG AGUNG 11

Hari/tanggal   :  Rabu, 16 Februari 2022
Kelas              : 5 (Lima) 
Tema              : 7 (Peristiwa Dalam Kehidupan ) 
Subtema         : 3 (Peristiwa Mengisi Kemerdekaan))
Semester        : 2

Tujuan Pembelajaran 
Setelah menyimak video, peserta didik dapat menjelaskan berbagai perlawanan terhadap pemerintahan kolonial Belanda di berbagai daerah serta dapat mempraktikan pola lantai pada gerak tari kreasi daerah dengan teliti dan percaya diri.

IPS 
3.3 Mengidentifikasi faktor-faktor penting penyebab penjajahan bangsa Indonesia dan upaya bangsa Indonesia dalam mempertahankan kedaulatannya. 
4.3 Menyajikan hasil identifikasi mengenai faktor-faktor penting penyebab penjajahan bangsa Indonesia dan upaya bangsa Indonesia dalam mempertahankan kedaulatannya.

Perlawanan terhadap Belanda

Ananda tentunya sudah membaca tentang perlawanan bangsa Indonesia pada teks yang diberikan sebelumnya. Menjelang kedatangan bangsa Eropa, masyarakat di wilayah Nusantara hidup dengan tenteram di bawah kekuasaan rajaraja. Kedatangan bangsabangsa Eropa di Indonesia mula-mula disambut baik oleh bangsa Indonesia. 

Namun, lama-kelamaan, rakyat Indonesia mengadakan perlawanan karena niat jahat bangsa-bangsa Eropa itu mulai terkuak dan diketahui oleh bangsa Indonesia. Perlawananperlawanan yang dilakukan rakyat Indonesia disebabkan orang-orang Barat ingin memaksakan monopoli perdagangan dan berusaha mencampuri urusan kerajaan-kerajaan di Indonesia. 

Mari kita simak video berikut ini untuk lebih jelasnya! 

                    https://youtu.be/KeZGJwPtQtQ 

Selanjutnya tugas Ananda adalah menuliskan informasi tentang perlawanan para pahlawan di berbagai daerah lengkap pada tabel berikut ini!



SBdP 
3.3 Memahami pola lantai dalam tari kreasi daerah 
4.3 Mempraktikkan pola lantai pada gerak tari kreasi daerah

Pola lantai tari kreasi daerah

Ananda tentunya masih ingat bahwa bentuk karya tari ada tiga, yaitu bentuk karya tari tunggal, berpasangan, dan kelompok. Setiap bentuk karya tari lebih indah saat penyajiannya mempertimbangkan pola lantai. 

Pola lantai adalah garis di lantai yang dilalui oleh penari saat melakukan gerak tari. Selain itu, pola lantai tari kelompok dapat diartikan juga garis di lantai yang dibuat oleh formasi penari. Dalam tarian, terdapat dua pola garis dasar pada lantai, yaitu garis lurus dan lengkung

Selanjutnya tugas Ananda adalah menyelesaikan soal pada link berikut ini! 
Bacalah terlebih dahulu ringkasan materi pada soal , kemudian Ananda kerjakan soal dengan teliti!


Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan besok ya! Esok kita akan belajar https://bit.ly/3oOZVBr 

Persiapkan diri kalian! Mari kita akhiri kegiatan belajar hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!












Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memasak Bersama Keluarga

TABEL KONTINGENSI

KERUKUNAN UMAT BERAGAMA