BDR Selasa, 2 November 2021
Sekolah : SDN Lenteng Agung 11
Kelas : 5 (Lima)
Tema : 4 (Sehat Itu Penting)
Sub Tema : 3. Cara Memelihara Kesehatan Organ Peredaran Darah Manusia
Kelas : 5 (Lima)
Tema : 4 (Sehat Itu Penting)
Sub Tema : 3. Cara Memelihara Kesehatan Organ Peredaran Darah Manusia
Semester : I (Ganjil)
Bahasa Indonesia
3.3 Menganalisis informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak atau
elektronik.
4.3 Memeragakan kembali informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak
atau elektronik dengan bantuan lisan, tulis, dan visual.
Presentasi iklan media
cetak
Ananda memulai kegiatan belajar hari ini dengan
menyanyikan lagu Indonesia Raya dulu, ya!
Ananda tentunya masih ingat tentang analisis iklan
media cetak yang sudah kita pelajari pada minggu
sebelumnya.
Kalian tahu tidak untuk mencegah gangguan pada
organ peredaran darah tentunya kita melakukan
banyak upaya untuk pencegahannya salah satunya
dengan berolahraga dan mengonsumsi makanan yang
sehat dan bergizi.
Pada pertemuan sebelumnya Anada sudah membuat
iklan media cetak tentang cara memelihara organ
peredaran darah manusia. Iklan tersebut tentunya
untuk menarik minat orang banyak untuk mengikuti
cara yang dilakukan untuk menjaga organ peredaran
darah agar terhindar dari gangguan.
Kali ini kita akan mempresentasikan iklan media cetak
tentang memelihara organ peredaran darah,
bagaimana caranya?
Mari kita simak video pada tautan berikut ini untuk
lebih jelasnya!
Selanjutnya tugas Ananda adalah,
1. Carilah iklan media cetak tentang cara memelihara
organ peredaran darah!
2. Selanjutnya itu presentasikan iklan tersebut!
3. Videokan saat kamu mempresentasikan !
Setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa video dan
mengunggah pada WA Guru kelas.
IPS
3.2 Menganalisis bentuk-bentuk interaksi manusia dengan lingkungan dan pengaruhnya
terhadap pembangunan sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat Indonesia.
4.2 Menyajikan hasil analisis tentang interaksi manusia dengan lingkungan dan
pengaruhnya terhadap pembangunan sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat
Indonesia.
Interaksi sosial di
lingkungan masyarakat
Ananda tentunya sudah membaca tentang Interaksi sosial di
lingkungan masyarakat pada link yang sudah diberikan
kemarin.
Interaksi sosial merupakan dasar bagi semua aktivitas
manusia yang berhubungan dengan orang lain. Proses
interaksi tidak dapat dilepaskan dari kehidupan sehari-hari.
Proses interaksi ini dapat terjadi apabila ada pertemuan dua
orang atau lebih. Selain itu, interaksi terjadi karena adanya
kepentingan pemenuhan kebutuhan masyarakat di berbagai
bidang politik, bidang ekomoni, bidang sosial budaya dan
bidang moral.
Mari kita simak video pada tautan berikut ini untuk lebih
jelasnya!
Tugas Ananda adalah, menuliskan bentuk interaksi sosial di
lingkungan masyarakat yang telah kamu lakukan. Tuliskan
pada tabel di lampiran!
Setelah selesai kirim tugas dalam bentuk foto lalu kirim ke
WA Guru kelas!
Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi
anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar
yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan
besok ya! Pelajari untuk materi hari Rabu yaitu
https://drive.google.com/file/d/1GH17fNZu3lpu0f9eGNLZi1ZDcNK7pA0/view?usp=sharing
Persiapkan diri
kalian, ya! Sampai jumpa, anak-anak! Salam!
Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang
telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari
kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca
doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!
Komentar
Posting Komentar